Kamis, 15 Desember 2011

Memutihkan Kulit Secara Alami

Mempunyai Kulit yang putih menjadi dambaan bagi setiap orang indonesia, terutama kaum wanita. Terkadang tidak sedikit biaya yang kita keluarkan untuk memiliki kulit putih dengan menggunakan cara cara yang modern, meski terkadang hasilnya tidak sesuai dengan yang kita harapkan dan justru memberikan efek negatif bagi kesehatan kulit kita. Padahal memiliki kulit putih tidak harus mahal. Jika kita mau kita bisa melakukan Cara Memutihkan Kulit Secara Alami.

Jika kita menginginkan kulit putih secara alami maka kita harus rajin dan pintar menjaga kebiasaan kita serta mengetahui perlakuan yang baik terhadap kulit kita. Menjaga kebiasaan kita ialah seperti mengekfoliasi kulit secara rutin. Mengekfoliasi kulit bertujuan untuk mengelupaskan sel kulit yang telah mati. Untuk melakukan hal ini coba buatlah campuran gula merah, jeruk nipis, dan minyak zaitun, Kemudian oleskan pada permukaan kulit kita. Pijatlah dengan lembut serta bilas dengan air. Lakukan Ekfoliasi semacam ini seminggu sekali atau sesuai kebutuhan.

Selain Ekfoliasi kita juga harus rutin membuat dan mengoleskan masker untuk kulit kita. Bahan bahan yang bisa kita buat sebagai masker adalah pepaya yang mampu mencerahkan kulit. Untuk mengencangkan kulit kita bisa melulurkan putih telur dan gankan yogurt dan madu untuk melembabkan kulit. Semua bahan bahan tersebut bisa kita campur untuk dijadikan masker, masker ini di lulurkan pada kulit dan biarkan kira kira 10 menit dan gunakan air untuk membersihkannya.
Hal lain yang juga perlu kita perhatikan Memutihkan Kulit Secara Alami ialah bahwa kita harus pintar dalam memilih sabun. Pilihlah sabun yang mengandung bahan bahan pemutih kulit alami. Seperti sabun kulit terbuat dari buah pepaya. Selain itu kita juga perlu menggunakan skin moisturizer atau pelembab kulit yang alami.

Mendapat kulit putih tidak harus mahal ataupun suntik seperti Micheal Jackson, banyak metode tradisonal yang bisa kita terapkan mulai dari pemanfaatan daun-daunan sampai buah-buahan, yang terpenting adalah bagaimana perawatan terhadap kulit itu sendiri, jika perawatannya bagus,, kulit kencang dan putih menjadi kenayataan. Kulit juga butuh makanan lho bukan hanya perut saja dan makanan yang terbaik adalah dengan cara tradisional karena tanpa efek samping.

Refrensi:

0 komentar