Jika motor matik injeksi anda terawat dan awet, itu berarti akan jarang mengalami kerusakan sehingga tentu lebih baik buat kondisi kantong. Selain itu jika kita tidak merawat motor matik injeksi kita dengan benar, nanti kalo tiba – tiba mogok akan membuat malu kita lho.
Pasar motor matik injeksi bisa dikatakan sudah mulai marak di Indonesia. mulai dari Honda yang mengeluarkan varian injeksi untuk Honda beat nya dalam diri Honda beat injeksi. Suzuki pun tak mau ketinggalan dan langsung meluncurkan Suzuki let’s untuk bersaing dalam motor matik injeksi juga. Jika para produsen motor berlomba – lomba untuk eksis dalam pasar motor matik injeksi, semestinya pangsa pasar motor matik cukup menarik di dunia permotoran Indonesia. Bahkan menurut kabar terbaru, minimal 2014 dan paling lambat 2015 seluruh motor baru sudah akan menggunakan teknologi injeksi lho.
Berikut tips cara merawat motor matik injeksi :
- Panaskan dahulu mesin motor matik injeksi anda 1 – 5 menit sebelum digunakan. Hal ini berguna supaya pembakaran motor matik injeksi menjadi lebih sempurna.
- Jangan mengendarai motor matik injeksi anda dengan mendadak cepat lalu lambat lalu tarik gas cepat lagi lalu rem lagi. Selain rem boros, usia motor matik injeksi anda pun cepat rusak. Hal ini dikarenakan motor matik dalam menaikkan kecepatan atau menurunkan kecepatan ada proses naik turunnya jadi tidak bisa langsung diajak “nge-get”
- Jangan sampai telat mengganti oli transmisi matik. Gantilah oli matik dengan rutin supaya komponen transmisi nya awet.
- Cek kondisi aki dan busi. Kedua komponen ini sangat penting dalam hal kelistrikan, dan motor matik sangat bergantung pada proses kelistrikan.
- Cek kondisi roller dan vent belt secara teratur. Ganti jika sudah saatnya sehingga motor matik injeksi anda tetap nyaman untuk diajak berlari di jalan.
- Ganti oli single shockbreaker jika motor matik injeksi anda bertipe single shockbreaker. Hal ini dilakukan supaya motor anda tidak mengeluarkan suara tikus alias suara mendecit. Lakukan hal ini setiap 10.000 km.
- Jangan pelit dalam mengisi bensin. Beda dengan motor biasa, motor matik injeksi seperti Honda beat injeksi sangat tidak disarankan untuk sampai kehabisan bensin. Jangan sampai tangki bensin anda kosong baru diisi. Hal ini dilakukan agar kerja mesin motor matik injeksi anda tidak terhambat gara – gara kotoran yang masuk dari kotoran tangki bensin yang kosong.
- Rajin mencuci motor matik injeksi anda. Selain biar tetap keren dilihat orang, motor matik anda juga lebih awet.
0 komentar
Posting Komentar