Selasa, 19 Juni 2012

Penyekat Ruangan dengan Gipsum



Selain ringan dan fleksibel, penyekat dari gipsum memiliki beberapa kelebihan lainnya. Pertama, aplikasi gipsum lebih mudah serta aman bagi kesehatan dan lingkungan.


Beberapa tahun belakangan memang sudah berkembang dalam pengaplikasian gipsum tak hanya untuk plafon. Sekarang ini gipsum bisa menjadi media pembatas ruangan seperti penyekat.

Perkembangan dunia arsitektur dan desain interior membawa dampak positif bagi kemajuan penggunaan material alternatif seperti gipsum. Material yang identik untuk plafon ini bisa diaplikasikan sebagai dinding, juga penyekat.

"Beberapa tahun belakangan memang sudah berkembang dalam pengaplikasian gipsum tak hanya untuk plafon. Sekarang ini gipsum bisa menjadi media pembatas ruangan seperti penyekat," kata arsitek Her Pramtama dari US&P Architects kepada Kompas.com 

Sebagai media pembatas, lanjut Pramtama, gipsum bahkan bisa digunakan untuk meringankan struktur.
"Kalau dilihat saat ini beberapa apartemen menggunakan gipsum antarkamar di satu unit. Dipilihlah bahannya GRC yang lebih kuat terhadap air," katanya.
Pemakaian gipsum, kata Pramtama, banyak diterapkan dalam hunian karena dilihat dari sisi harga jauh lebih murah daripada penggunaan triplek. Orang juga tertarik menerapkan gipsum karena sifatnya fleksibel untuk mendukung elemen estetika dalam ruangan.
"Selain terlihat lebih rapi, misalnya mau dibentuk miring atau lainnya untuk menambah aksen bisa dengan gipsum," ujarnya.

Ketika kebutuhan ruangan mendesak, siasat paling sering dilakukan adalah dengan teknik penyekatan. Namun, supaya saat penyekatan tidak menimbulkan masalah baru, misalnya membuat ruangan makin sempit, dibutuhkan pemilihan material yang tepat.
Salah satu solusi pilihan material penyekatan saat ini adalah penggunaan gipsum. Material non-struktural untuk interior ini bisa menjadi penyekat untuk ruangan semiprivat. Sifatnya yang ringan serta mudah dibongkar akan mempermudah saat pemasangan atau penyesuaian kebutuhan di kemudian hari.

Sekat gipsum juga tepat bila diaplikasikan untuk menyekat kamar anak. Pemasangannya juga relatif mudah. Langkah pertama dilakukan adalah memasang rangka metal berbentuk rel atau track pada plafon dan lantai. Struktur besi hollow kemudian dipasang secara vertikal pada track dengan jarak antarbesi maksimal 60 cm.
Langkah berikutnya adalah menempelkan lembaran gipsum pada rangka tersebut, kemudian disekrup. Sebagai sentuhan finishing, gipsum bisa dicat sesuai keinginan.

Selain ringan dan fleksibel, penyekat dari gipsum memiliki beberapa kelebihan lainnya. Pertama, aplikasi gipsum lebih mudah serta aman bagi kesehatan dan lingkungan. Kedua, gipsum tahan api karena bahan dasarnya tidak menyebarkan api. Ketiga, finishing-nya lebih rapih dan halus. Keempat, gipsum juga lebih hemat energi.

Tak hanya itu. Jika diaplikasikan pada ruangan ber-AC, maka akan membuat lebih cepat dingin dibandingkan dengan pemakaian material konvensional lain. Kelima, gipsum dapat diaplikasikan untuk kebutuhan ruang kedap suara. Yang pasti, material gipsum sebagai penyekat lebih aman saat terjadi gempa


source : kompas.com

0 komentar